BelajarAdsense

Kamis, 26 Mei 2011

Sudirman Cup 2011: Bungkam Malaysia, Indonesia Ditunggu Jepang

INILAH.COM, Qingdao - Seusai memastikan diri menjadi juara Grup B, Indonesia akan ditantangt tim jepang di babak perempatfinal Piala Sudirman.

Indonesia memastikan diri lolos ke perempatfinal setelah di partai terakhir mengalahkan tim Malaysia dengan skor 3-2, Rabu (25/5/2011) WIB.

Indonesia tertinggal terlebih dahulu setelah Alvent Yulianto/Mohammad Ahsan menderita kekalahan dari Koo Kean Keat/Tan Boon Heong dengan angka 15-21, 17-21.

Beruntung Indonesia bisa menyamakan kedudukan melalui Firdasari dengan menundukkan Lydia Li Ya Cheah dalam laga dua game 21-8 dan 21-12.


Namun, Indonesia kebali tertinggal 2-1 setelah Hayom yang turun di partai ketiga kalah dari Lee Chng Wei 8-21 dan 8-21.

Indonesia akhirnya berhasil menumbangkan Malaysia setelah merebut dua game terakhir. Ganda putri Greysia Polii/Meiliana Jauhari berhasil mengalahkan pasangan Malaysia Eei Hui Chin/Pei Tty Wong dengan dua set langsung 23-21, 21-14. Ganda campuran Fran Kurniawan Teng/Pia Bernadet Zebadiah yang turun di partai terakhir sukses mengatasi Peng Soon Chan/Liu Ying Goh dengan kemenangan 21-18 dan 21-15 .

Di babak perempatfinal Indonesia sudah ditunggu Jepang yang merupakan runner-up Grup A. partai tersebut rencananya akan berlangsung pada hari Jumat (27/5/2011) malam waktu setempat.

Sumber : YahooNews, 26 Mei 2011
AutoBacklinkGratisFree Promotion LinkFree Smart Automatic BacklinkMalaysia Free Backlink Services MAJLIS LINK: Do Follow BacklinkLink Portal Teks TVjapanese instant free backlink Free Plugboard Link Banner ButtonFree Automatic Backlink Service
Free Automatic Link